Tips dan Trik Bekerja Maksimal Selama Bulan Puasa

INTERESTNEWS — Tips dan trik bekerja maksimal selama bulan puasa merupakan yang hal mudah. Bulan April 2022 artinya kita telah memasuki bulan puasa. Bulan Suci Ramadan. Mengutip dari Wikipedia, Ramadan (bahasa Arab: رَمَضَانُ) merupakan bulan ke sembilan dalam kalender Hijriah. Pada bulan ini, umat Muslim di seluruh dunia melakukan ibadah puasa (saum) dan memperingati wahyu pertama yang turun kepada Nabi Muhammad menurut keyakinan umat Muslim.

Puasa Ramadan merupakan salah satu dari rukun Islam. Bulan Ramadan akan berlangsung selama 29–30 hari berdasarkan pengamatan hilal. Menurut beberapa aturan yang tertulis dalam hadis. Berpuasa dan tetap bekerja terkadang sulit menjalaninya.

Kita harus bisa tetap berpuasa sekalipun kita bekerja dan dapat berpikir menyelesaikan pekerjaan kita dengan baik. Itu juga ibadah. Kita tetap menyelesaikan deadline yang ada. Berpuasa namun tetap dapat bekerja dengan baik.

Sebagai contoh yang dapat INTERESTNEWS temui seorang karyawati di salah satu kantor Notaris/PPAT di Boyolali. Ia telah hampir 11 tahun bekerja dengan pekerjaan yang menumpuk. Karyawati ini menyelesaikan berkas-berkas dan pekerjaan lainnya yang menuntut ketelitian dan pikiran.

Namanya adalah Lia Susanti (36), seorang karyawati, ibu rumah tangga yang sehari–hari mengurus suami dan kedua anaknya. Setelah ia menyelesaikan pekerjaan rumah tangga di rumah, ia berangkat bekerja. Bersama keluarga sahur bersama dan ketika pulang kerja menyiapkan untuk berbuka bersama suami dan kedua anaknya.

Tips dan Trik Bekerja

“Saya menjalankan ibadah puasa sejak TK. Jadi, sudah biasa. Meski harus bangun menyiapkan menu untuk sahur dan bekerja. Setelah pulang, saya menyiapkan segala sesuatu untuk berbuka bersama suami dan kedua anak saya. Guru saya sejak SD juga menekankan untuk berpuasa,” katanya dengan wajah bersinar.

BACA JUGA:  Flexing Ala Affiliator Modus Investasi Bodong

Meski Lia Susanti memiliki latar belakang penderita sakit maag, tetapi tidak menjadi penghalang baginya untuk menjalankan ibadahnya berpuasa.

Berikut tips yang Lia Susanti bagikan bagaimana ia tetap smart bekerja dan tetap semangat bekerja:

  • Tidak Melewatkan Sahur
    Waktu sahur jam 3 pagi atau sebelum subuh jangan sampai terlewatkan. Ini penting untuk mengumpulkan tenaga agar kuat berpuasa seharian penuh.
  • Banyak Mengonsumsi Air Putih
    Mengonsumsi air putih ketika sahur dan berbuka agar tidak terjadi dehidrasi ketika menjalankan ibadah puasa.
  • Miliki Niat
    Memiliki niat yang kuat sangatlah penting karena tanpa adanya niat dari dalam diri maka menjalankan ibadah puasa akan terasa lebih berat dan menjadi berfokus hanya kapan tiba jam berbuka.
  • Mengurangi Frekuensi Berbicara Ketika Bekerja
    Berbicara ketika bekerja cenderung akan menguras tenaga, maka sebaiknya di saat berpuasa lebih baik hanya berbicara seperlunya. Ini bertujuan agar tenaga dalam tubuh tetap terjaga dan tersedia. Jadikan puasa Anda kesenangan bukan beban niscaya pasti berhasil.

Pewarta: Lydia Astrid Christcentia

Mari Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *