Pembangunan Dasar IKN Telah Dimulai

INTERESTNEWS — Proyek pemindahan ibu kota dari Jakarta ke lokasi Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara ke Kalimantan Timur segera terealisasi. Presiden Joko Widodo menyampaikan hal tersebut saat melakukan kunjungan kerja ke Kalimantan Timur, Rabu (22/6/2022). Presiden mengecek sejumlah proyek terkait pembangunan dasar IKN (Ibu Kota Nusantara). Dalam kunjungan kali ini, tidak hanya para menterinya mendampingi Jokowi, tetapi juga Ketua DPR Puan Maharani.

Proses pembangunan dasar IKN akan berlangsung mulai pertengahan 2022-2045. Awal pembangunan IKN akan memprioritaskan infrastruktur utama seperti Istana Kepresidenan, Gedung MPR/DPR, dan perumahan di area utama IKN.

Selanjutnya, pemindahan ASN/PNS tahap awal seperti TNI, Polri, dan MPR. IKN sebagai smart city akan menjadi ajang pamer transformasi besar Indonesia di bidang ekonomi hingga sosial dengan konsep “New Smart Metropolis“.

Secara fisik, pembangunan IKN akan menjadi kota yang sehat, efisien, produktif, dan mengadaptasi konsep zero emission. Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi juga telah menyiapkan konsep “Smart City Smart Mobility” sebagaimana arahan Presiden untuk membangun kota baru yang cerdas, kompetitif di tingkat global, transformasi menuju negara berbasis inovasi, teknologi, dan ekonomi hijau. Selain itu, Kemenhub juga telah menyiapkan rencana pembangunan transportasi cerdas, terintegrasi, dan ramah lingkungan untuk mendukung konektivitas antarwilayah dan aksesibilitas IKN.

Sebelumnya, dalam acara Beranda Nusantara “Menuju Ibu Kota Negara Baru” pada Rabu (23/2/2022), Presiden Jokowi menyampaikan bahwa pemindahan ibu kota negara merupakan lompatan transformasi menuju Indonesia maju. Ini akan menunjukkan kebesaran bangsa Indonesia, mencerminkan identitas nasional, serta menjamin keberlanjutan sosial ekonomi dan lingkungan. IKN juga akan menjadi kota hutan, smart city, modern, dan berkelanjutan, serta memiliki standar internasional.

BACA JUGA:  Daftar Peristiwa Tanggal 4 Mei

IKN akan menjadi magnet bagi talenta-talenta digital. Menurut Kepala Negara, IKN adalah pintu gerbang masa depan Indonesia. “Ini adalah milik anak-anak muda. Di sinilah akan kita mulai future economy, green economy, future technology, future knowledge. Semuanya memang ingin kita lakukan di sini,” tutupnya. (IN)

Mari Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *