Kantor Perbankan Milik Jawa Tengah Terbakar

interestnews– Klaten : Sebuah kantor perbankan milik Jawa Tengah (kantor cabang klaten) yang berada di jalan pemuda no 108 , tegalputihan, Kelurahan bareng, kecamatan Klaten tengah, Klaten mengalami musibah kebakaran sekitar pukul 12.00 WIB lebih hari minggu.(2/3/25).

Kepulan asap kecil awalnya diketahui oleh salah seorang warga dari belakang gedung tsb. Warga tersebut memberi tahu satpam yang sedang piket kemudian satpam berusaha memadamkan api dengan apar, satpam yang lainnya menghubungi ke pihak pemadam kebakaran.

Sekitar pukul 12.34 wib Api telah membesar dan menghanguskan bagian lantai 2 bagian berkas, sementara bagian depan masih utuh dan belum bisa diketahui penyebab kebakaran tsb.

Dengan sigap regu damkar pemkab klaten mengerahkan 5 unit mobil damkar dan dibantu 1 tangki air relawan Team Reaksi Cepat BPBD (TRC) akhirnya berhasil memadamkan api dalam waktu 2 jam kemudian.

Kebakaran tsb tidak memakan korban jiwa , namun regu PMI yang siap di halaman gedung tiba2 disuruh masuk karena ada salah satu petugas damkar yang mengalami luka dan sesak napas karena asap.

Petugas kepolisian dibantu tni langsung mengamankan lokasi dengan memasang garis police line. Sementara pegawai bank tsb dan satpam dengan dibantu relawan telah mengamankan / memindahkan sejumlah perlengkapan kantor ke tempat yang lebih aman.

” Proses pemadaman dengan mengerahkan regu damkar pemkab klaten mengerahkan 5 unit mobil damkar dan dibantu relawan bpbd. Sementara untuk penyebab kebakaran belum bisa diketahui, dan masih dalam penyelidikan yang dugaan sementara diperkirakan dari konsleting listrik.” kata Kompol Aslam dari kabag ops polres klaten.
(Benneo)

Mari Bagikan
BACA JUGA:  Harapkan Kepercayaan Masyarakat, Bappeda Salatiga Tingkatkan Layanan Cepat, Tepat Dan Murah