Enam Koridor Trans Jateng Sudah Beroperasi

Interestnews,- Enam Koridor Trans Jateng sudah beroperasi, hal ini disampaikan Ganjar Gubernur Jawa Tengah.

“Sudah ada 6 koridor bus Trans Jateng yang sudah beroperasi dan satu koridor lagi yang akan kita operasikan tahun depan,” tulis Ganjar melalui Facebooknya, Selasa (20/12/2022).

Gubernur mengatakan moda transportasi umum di Jawa Tengah merupakan salah satu prioritas untuk memberikan layanan yang mudah dan murah kepada masyarakat khususnya bagi pekerja, pelajar/mahasiswa, dan veteran, Manfaat dari layanan moda transportasi umum itu diberikan melalui BRt Trans Jateng.

“Tarif sangat murah, yakni Rp4.000 untuk penumpang umum dan Rp2.000 untuk veteran, pelajar/mahasiswa, dan pekerja,” kata ganjar.

Kepala Dinas Perhubungan Jawa Tengah, Henggar Budi Anggoro menjelaskan, pengelolaan transportasi umum yang ditangani oleh Pemprov Jateng adalah angkutan antar kota dalam provinsi. Pengelolaan itu dilakukan dengan memberikan insentif dan kemudahan bagi pemilik atau pengusaha transportasi umum, baik pengaturan rute sampai perizinan.

“Yang kami operasionalkan langsung itu angkutan aglomerasi BRT Trans Jateng. Sudah ada 6 koridor nanti tahun 2023 akan dibuka satu koridor lagi. Busnya milik penyedia layanan, jadi kami beli layanan,” Ujar Hengga, dikutip dari iNews.id

6 koridor yang sudah beroperasi antara lain 1 Bawen (Ungaran)-Tawang (Semarang), Koridor 2 Bulupitu (Purwokerto)-Bukateja (Purbalingga), Koridor 3 Bahurekso (Kendal)-Mangkang (Semarang), Koridor 4 Surakarta-Sragen, Koridor 5 Kutoarjo (Purworejo)-Borobudur (Magelang), dan Koridor 6 Halte Penggaron (Semarang)-Terminal Godong (Grobogan). Dari 6 koridor yang berjalan itu ada 101 armada BRT Trans Jateng yang beroperasi.

Kemudahan layanan RRT Trans Jateng juga meliput sistem pembayaran cahsless atau nontunail Pembayaran nontunai ini dapat menggunakan tapping kartu, QRIS, atau menggunakan aplikasi Si Anteng yang juga sudah bekerja sama dengan perbankan dan layanan nontunai.

“Ke depan kami akan kembangkan lagi untuk layanan terbaik bagi semua masyarakat,” ujar Henggar.

Mari Bagikan
BACA JUGA:  Menhan Prabowo Dampingi Presiden Jokowi Temu Presiden Uni Emirat Arab (UEA)

Tinggalkan Balasan