INTERESTNEWS, – SALATIGA -Polres Salatiga di pimpin AKBP Veronica dan tim Penyidik dari Polres Salatiga melakukan penggeledahan di rumah pribadi Nicho (Bos BLN) dengan disaksikan Lurah Sidorejo, RT dan RW serta satpol PP. Jumat, (3/10/25).
“Kami melakukan penyitaan itu untuk mengusut kasus Koperasi BLN yang dilakukan oleh Bos BLN tersebut.” Ujar Vero.
Dikatakannya, dalam penggeledahan tersebut penyidik menyita sejumlah barang bukti berupa dokumen yang terkait dengan tindak kasus koperasi.
“Kami menyita sejumlah barang bukti berupa dokumen yang dengan tindak kasus koperasi BLN.” Ujarnya lagi.
Dalam keterangannya Kapolres Salatiga AKBP Veronica ini, menolak untuk menjelaskan lebih detail barang bukti yang disita.
‘Alasannya para penyidik di Polres Salatiga masih akan mendalami barang bukti berupa dokumen tersebut yang nantinya akan diserahkan berita acara kepada korban maupun kepada Pengacara dari BLN.” Jelasnya.
Sebelum mengakhiri jumpa pers-nya, Kapolres Salatiga mengucapkan terima kasih kepada korban BLN yang telah kooperatif dan membantu Polri dalam menjalankan kasus pidana.
“Kami memgucapkan terima kasih kepada korban dan membantu kami yang tidak adanya tindak anarkis dan tindak pidana selama melakukan penggeledahan tersebut.” Katanya. (MHS)
