Ortu di Semarang Curhat Anaknya Mendadak Dianulir dari Paskibraka Nasional

InterestNews,– Seorang siswa SMA AL-Azhar 14 Semarang, Muhammad Fabian Alvaro (16). di anulir dari Calon Paskibraka Nasional (Capasnas). Orang tua Fabian, Dewi Yuniarti (44), menyebut anak nya di anulir dengan tes ulang pada H-2
keberangkatan menuju pemusatan latihan di Jakarta.

Sabtu,(22/07/2023) Dewi menunjukan surat bukti terpilihnya Fabian. Surat itu di terbitkan Sekretariat Provinsi Jateng dengan nomor 427.2/660 dan di tanda tangani oleh Sekda Jateng Sumarno secara elektronik.

“Sidang pleno yang memutuskan sah terpillih Putra kami, yang Putrinya dari Kabupaten Semarang dengan surat yang di keluarkan Sekda,” kata Dewi.

Dia menyebut Fabian terpilih karena mendapat rangking pertama saat seleksi di tingkat Provinsi. Dewi mengatakan anaknya kemudian di minta mengikuti tes ulang bagi peserta dari Jawa Tengah.

Dia mengatakan surat itu di kirim Sekretariat Daerah Provinsi Jateng dengan nomor 427.2/1256. Fabian kemudian di nyatakan tidak terpilih untuk nasional dan bertugas mengibarkan bendera pada 17 Agustus di tingkat Provinsi. Dewi mengaku tak tahu mengapa harus ada tes kesehatan ulang.

“Yang lucunya, Putra kami ini tidak di lakukan pemeriksaan gigi tapi dari hasil yang di dapat laporan itu katanya outra kami ada impaksi gigi,” tegasnya.

Sekda Jateng, Sumarno, mengaku belum mengetahui detail persoalan tersebut. Dia mengaku baru mengetahui siapa saja yang lolos berdasarkakn surat BPIP.

“Saya belum, detailnya dari Pak Haerudin (Kepala Kesbangpol Jateng) belum, kemarin saya baru dapat yang lolos-lolos aja dari surat BPIP,” kata Sumarno (In/Tessa).

 

Mari Bagikan
BACA JUGA:  Pedagang Pasar di Jakut Keluhkan Retribusi, Ganjar Langsung Telepon Sekda DKI Baca artikel detiknews, "Pedagang Pasar di Jakut Keluhkan Retribusi, Ganjar Langsung Telepon Sekda DKI

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *